11/02/2025
Aceh Utara, Aceh
Berita

Bikin Keributan di Masjid Raya Pase, Pria Ini dibawa ke Kantor Polisi

 

LHOKSUKON – Seorang pria diamankan security dan dibawa ke kantor Polisi terdekat lantaran membuat keributan di Masjid raya pase Panton Labu saat sedang berlangsungnya salat subuh. Jumat  (16/2) pukul 5.30 WIB.

Lelaki yang dibawa ke Polsek Tanah Jambo Aye itu ialah Mukhtar, 36 tahun warga Gampong Blang Awe Kecamatan Madat, Aceh Timur.

“Pria ini berteriak-teriak saat jamaah lain sedang melaksanakan salat subuh, dan dari hasil introgasi kami ternyata ia memiliki riwayat gangguan kejiwaan.” Ujar Kapolres Aceh Utara AKBP Ir. Untung Sangaji melalui Kapolsek Tanah Jambo Aye Iptu Zulkifli.

Hal tersebut, kata Kapolsek dibuktikan dengan dengan surat penyataan yang dikeluarkan oleh Rumah Sakit Jiwa Banda Aceh, pada tanggal 3 maret 2012

“Setelah sempat diamankan, siangnya Muktar kita serahkan ke pihak keluarganya lagi yakni adik kandungnya.” pungkasnya.