14/02/2025
Aceh Utara, Aceh
Berita

Diduga Sering Menjual Paket Sabu, Dek Gam Dibekuk Polisi Di Cot Girek

 

LHOKSUKON – Diduga kerap mengedarkan Narkotika jenis sabu di lingkungannya, Personel Sat Res Narkoba Polres Aceh Utara menangkap seorang warga setempat berinisial N alias Dek Gam di Gampong Beurandang Dayah Kecamatan Cot Girek, Aceh Utara. Selasa (3/10/2017).

Selain berhasil mengamankan tersangka, penangkapan yang dipimpin Kasat Res Narkoba AKP Ildani Ilyas itu juga menyita barang bukti 10 paket kecil sabu seberat 0,89 gram.

Kapolres Aceh Utara AKBP Untung Sangaji melalui Kasat Narkoba AKP Ildani Ilyas mengatakan, keberhasilan pihaknya berkat informasi yang diterima dari masyarakat, bahwasnya disebuah rumah dilokasi penangkapan sering terjadi transaksi sabu.

“Untuk tersangka N alias Dek Gam serta sejumlah barang bukti telah diamankan di Mapolres Aceh Utara guna pemeriksaan lebih lanjut.” ujar AKP Ildani.