Yusran Hafit (42) seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) asal Gampong Keutapang, Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara mengalami nasib apes. Sejumlah barang beharga di rumahnya raib digondol maling, Senin, (7/8) dinihari sekitar pukul 04.00 WIB.
“Kita sudah terima laporan kasus pencurian dan petugas juga sudah melakukan olah TKP di rumah korban,” ujar Kapolres Aceh Utara AKBP Untung Sangaji melalui Kapolsek Syamtalira Aron Iptu Zulkifli Harahap.
Dari hasil olah TKP, kata Kapolsek, diduga pelaku masuk ke rumah korban dengan cara mencongkel jendela rumah korban.
“Pelaku diduga masuk melalui jendela. Pelaku kemudian mengambil sejumlah barang beharga lainnya. Saat itu korban masih tertidur,” ungkap Zulkifli.
Akibat kejadian tersebut, korban kehilangan satu unit sepeda motor jenis Vario dengan nomor polisi Bl 3030 NG, satu buah tape merek anvand, dan satu buah tas berisi tiga unit laptop, satu hardisk, dua flashdisk, buku tabungan dan kartu pegawai.
“Semua barang yang hilang sudah didata. Kerugian materil kita taksir mencapai 20 juta rupiah,” tambah Kapolsek.
Saat ini, kata Kapolsek, polisi masih menyelidiki kasus tersebut sekaligus memburu pelaku.