Home / Berita

Kamis, 21 Juni 2018 - 16:56 WIB

Tidak Terlibat, Saksi Kunci Pembunuhan Keuchik Dipulangkan

Kapolsek Baktiya Barat saat ikut melayat kerumah duka Keuchik Matang Ceubrek

Kapolsek Baktiya Barat saat ikut melayat kerumah duka Keuchik Matang Ceubrek

LHOKSUKON – Cut Ali, 65 tahun, salah satu saksi dalam kasus penganiaayaan Rusli Aji Keuchik Matang Ceubrek yang sempat diamankan penyidik Sat Reskrim Polres Aceh Utara telah dipulangkan pada pihak keluarga. Kamis (21/6/2018).

“Saudara Cut Ali tidak terlibat pembacokan Keuchik seperti isu yang berhembus di Kampung korban, akan tetapi dirinya merupakan saksi kunci yang melihat langsung kejadian karena berada di TKP.” ujar Kapolres Aceh Utara AKBP Ian Rizkian Milyardin melalui Kasat Reskrim Iptu Rezki Kholiddiansyah.

Baca Juga  Tukang Gorengan Gondol HP Penjaga Depot Air Minum Ditangkap Polisi

Kasat Reskrim menegaskan, tidak benar seperti isu yang berhembus bahwa yang bersangkutan ikut terlibat pembacokan dimana mengakibatkan korban meninggal dunia.

“Terkait hal ini, Kapolsek juga telah menemui pihak keluarga korban dan perangkat desa serta masyarakat setempat guna meminta agar siapapun jangan terpancing emosi terkait isu yang mengatakan bahwa Cut Ali terlibat dalam kasus pembunuhan ini.” ujar Kasat Reskrim.

Baca Juga  Matador Lhoksukon Juara Turnamen Kapolres Aceh Utara Cup

Dirinya mengatakan lagi bahwasanya proses hukum sedang berjalan, diimbau agar masyarakat tidak termakan provokasi dari isu yang belum bisa dipertanggung jawabkan.

“Forum Keuchik juga sudah bertemu langsung dengan pihak kepolisian dan sepenuhnya percaya bahwa pihak kepolisian akan bekerja semaksimal mungkin.” pungkas Iptu Rezki.

Share :

Baca Juga

Berita

Satreskrim Polres Aceh Utara Ungkap Kasus Pembakaran Rumah, Pelaku ditangkap

Berita

Polres Aceh Utara Gencarkan Sosialisasi Layanan Hotline Mudik Polri 110

Berita

Kebersamaan Polres Aceh Utara di Bulan Suci, Berbagi Takjil 13 Ramadhan 1446 H

Berita

Awasi Penyalahgunaan BBM, Polres Aceh Utara Sidak Sejumlah SPBU

Berita

7 Ramadhan, Polres Aceh Utara Berbagi Takjil Gratis Bersama Mahasiswa

Berita

Polres Aceh Utara Bersama Mahasiswa dan OKP Salurkan Bantuan Sosial Ramadhan 1446 H

Berita

Polres Aceh Utara Intensifkan Patroli Subuh di Bulan Ramadhan untuk Cegah Balap Liar

Berita

Jumat Bersih (Berbagi Kasih) Polres Aceh Utara di Masjid H. Muhammad Hanafiah