13/02/2025
Aceh Utara, Aceh
Berita

Ikut Safari Subuh, Wakapolres Imbau Masyarakat Jangan Percaya Hoax

LHOKSUKON – Wakapolres Aceh Utara, Kompol Edwin Adlro, SH mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya hoax atau kabar bohong.

Hal itu disampaikan Wakapolres saat menghadiri Safari Subuh kepada para jamaah di Masjid Baitul Ijabah Gampong Calong Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara. Minggu (27/1/2019).

Menurut Kompol Edwin, Kabar ataupun berita hoax bisa saja membuat resah masyarakat. Apalagi kabar itu bercampur dengan isu sara. Ia mengingatkan agar masyarakat untuk selektif menerima informasi yang beredar.

“Saat ini tahapan Pemilu 2019 telah masuk pada masa kampanye, mari kita wujudkan dengan aman, nyaman dan sejuk tanpa hoax dan Sara” pinta Wakapolres.

Dalam safari subuh kali ini juga hadir Kabag Sumda Polres Aceh Utara AKP Samsuddin, Kapolsek Syamtalira Aron dan puluhan perseonel lainnya.