LHOKSUKON – Himpunan Masyarakat dari Gampong Reronga Kecamatan Gajah Putih Kabupaten Bener Meriah, Sabtu malam (9/12/2017) pukul 21.00 WIB menyerahkan bantuan untuk korban banjir di Aceh Utara.
Bantuan berupa Mie instan, beras, sayur-sayuran, air mineral dan pakaian bekas itu yang dibawa dengan satu unit mobik pikup mereka titipkan di Polres Aceh Utara.
“Awalnya kami ingin menyerahkan bantuan ini langsung ke posko-posko korban banjir, namun kami tidak tau poskonya ada dimana, maka karena itu kami antar ke sini, agar nantinya bisa disalurkan oleh Polres Aceh Utara” ujar Armia, Kadus Gampong Reronga yang ikut mengantar bantuan ditemani dua Polisi dari Polres Bener Meriah.
Kapolres Aceh Utara AKBP Ir. Untung Sangaji, MH yang menyambut langsung kedatangan mereka mengapresiasi dan mengucapkan rasa terimakasihnya atas kepedulian himpunan masyarakat dari Bener Meriah itu untuk korban musibah banjir di daerahnya.

Selain itu, di malam yang sama, Komunitas Mahasiswa Pecinta Alam Langkat (KOMPAL), Sumatera Utara juga datang mengantar bantuan sembako. Mereka juga mepercayakan pihak Polres Aceh Utara untuk dapat menyalurkan bantuan mereka untuk korban banjir di Aceh Utara.