10/02/2025
Aceh Utara, Aceh
Berita

Polres Aceh Utara Gelar Bakti Sosial Serentak Sambut Isra Mi’raj

LHOKSUKON – Jajaran Polres Aceh Utara melaksanakan bakti sosial dengan kegiatan bersih-bersih lingkungan dan tempat ibadah, Jumat (5/4/2019).

Hal tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut isra mi’raj Nabi Muhammad 1440 H.

Kapolres Aceh Utara AKBP Ian Rizkian Milyardin, SIK melalui Ksb Humas AKP M Jafaruddin mengatakan, pelaksanaan kegiatan bersih-bersih lingkungan dilakukan Polres Aceh Utara bersama 13 Polsek dan 2 Polsubsektor di wilayah masing-masing.

“Personel Polres melaksanakan kegiatan di Masjid Al-Hidayah Meunasah Reudep kemudian Polsek Lhoksukon di Masjid Agung Baiturrahim.” ujarnya.

Langkahan

Personel Polsek Langkahan bersama Koramil setempat dan masyarakat melaksanakan kegiatan bersih-besih di Masjid Gampong Panti Gaki Bale. Tak hanya itu, Kegiatan yang dipimpin Kapolsek Langkahan Ipda Samsul Bahri juga menyerahkan peralatan sapu dan pel kepada pihak masjid yang diterima Kepala Desa Pante Gaki Bale.

Personel Polsek Langkahan disela kegiatan bersih-bersih di Masjid Gampong Pante Gaki Bale