LHOKSUKON – Jamaah Salat Jumat di Masjid Jamik Baitussalam, Gampong Geulumpang VII Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara diajak untuk menjalankan amal ma’ruf nahi mungkar sebagai langkah dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Ajakan itu diantaranya disampaikan Brigadir Musyawir, anggota Polres Aceh Utara saat menjadi Khatib Jumat di Masjid itu, 9 Maret 2018. Ia juga mengajak jamaah untuk menegakkan syariat islam sebagai penangkal pergaulan bebas, judi hingga Narkoba.
“Akhlaq yang baik mampu menghapus kesalahan bagaikan air yang menghancurkan tanah keras dan Akhlaq buruk dapat menghancurkan Amal bagaikan Cuka yang menghancurkan manisnya madu.” ujar Musyawir diakhir khutbahnya.
Sebagimana yang telah dilakukan sebelumnya, Brigadir Musyawir ditunjuk sebagai khatib jumat seiring dengan program Saweu Masjid yang dilaksanakan Sat Binmas Polres Aceh Utara bekerja sama dengan Polsek Matangkuli dan Wilayatul Hisbah serta mahasiswa Unimal.
Kegiatan juga diikuti Kasat Binmas AKP Suardi dan Kapolsek Matangkuli Iptu Sudiya Karya. Diakhir kegitan pihaknya turut menyerahkan sebuah jam digital dan dua roll sajadah kepada pengurus masjid.