Home / Berita

Selasa, 2 Januari 2018 - 14:58 WIB

Mobil Dosen IAIN Ringsek Seruduk Tiang Listrik di Lhoksukon

 

LHOKSUKON – Mobil jenis KIA Rio BL 446 AT warna hitam abu-abu mengalami rusak parah bagian depannya akibat menabrak tiang listrik milik PLN di kawasan Gampong Alue Drien, Kecamatan Lhoksukon.

Kecelakaan tunggal ini terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, Selasa (2/1/2018). Informasi diperoleh di lokasi kejadian, mobil tersebut dikendarai oleh Yuliza, dosen Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Malikussaleh.

“Kejadian pas depan rumah saya. Saya lagi di rumah, tiba-tiba dengar suara keras, jadi terkejut. Pas saya lihat ternyata ada mobil tabrak tiang. Saya pikir ada anak kecil dalam mobil, saya dekati terlihat sopirnya ibu-ibu seorang,” kata Abdul Muthaleb, warga setempat.

Baca Juga  Terjerat Kasus Sabu, Dua Pemuda Asal Medan Ditangkap di Panton Labu

Akibat kecelakaan lalu lintas tunggal ini, satu tiang listrik patah total. Namun tidak tumbang ke badan jalan lantaran bergantung dengan kabel induknya. Sedangkan mobil itu terjepit dengan pangkal tiang.

Baca Juga  Sat Lantas Polres Aceh Utara Bekerja Sama Dengan Bank BSI KCP Lhoksukon 3 Dongkrak Percepatan vaksinasi Di Aceh Utara

Kapolres Aceh Utara AKBP Ir. Untung Sangaji melalui Kasat Lantas AKP Mujibussalim mengatakan, pascakejadian, korban langsung dilarikan ke rumah sakit.

“Sebelum kejadian ini, korban sempat berhenti beristirahat. Namun melanjutkan kembali perjalanannya. Korban berjalan dari arah Lhokseumawe menuju Lhoksukon,” kata Mujibussalim.

Hingga saat ini, belum diketahui persis seperti apa kondisi korban yang telah dirujuk ke rumah sakit. Sedangkan mobilnya itu sedang dievakuasi.

Share :

Baca Juga

Berita

Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Aceh Utara Kerja Bakti Bersihkan Masjid Al-Hidayah

Berita

Pemuda Diduga Lompat ke Sungai Krueng Pirak ditemukan Meninggal Dunia

Berita

Pemuda Diduga Lompat ke Sungai Krueng Pirak, Tim Gabungan Lakukan Pencarian

Berita

593 Bakomsus Ketahanan Pangan, Kesehatan-Gizi Polri Selesai Pendidikan

Berita

Dua Bocah Terseret Arus Saat Berenang di Pantai Wisata Ulee Rubek

Berita

Polres Aceh Utara Salurkan Tujuh Ekor Sapi Qurban Usai Shalat Idul Adha Berjamaah

Berita

Kapolres Serahkan Bantuan Kaki Palsu, Dahlan Terharu Hingga Menitikkan Air Mata

Berita

Polres Aceh Utara Ikut Panen Raya Jagung Kuartal II Tahun 2025